Gardanita Malahayati Kota Binjai Diresmikan
BINJAI (29 Oktober): Partai NasDem Kota BinjaiSumatera Utara mengembangkan organisasi sayap dengan mengukuhkan dan meresmikan Kantor DPD Gardanita Malahayati.
Peresmian Kantor Gardanita Malahayati Kota Binjai yang terletak di Jalan Sudirman dilakukan Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai NasDem Sumatera Utara Ali Umri, di Binjai, Selasa (29/10).
Pengukuhan dan peresmian Kantor Gardanita dimeriahkan dengan atraksi barongsai. Selain itu juga diisi dengan pemberian santunan kepada anak yatim di Kota Binjai.
Dalam sambutannya, Ali Umri mengatakan dengan dikukuhkannya Gardanita Malahayati Kota Binjai maka akan melahirkan program
Selengkapnya...
Kisruh DPT Buka Ruang Korupsi
JAKARTA (29 Oktober): Kekisruhan, karut marut, atau tidak pastinya Daftar Pemilih Tetap (DPT) untuk Pemilu 2014, masih menjadi kekhawatiran partai politik peserta pemilu.
Jika DPT tidak beres, parpol peserta pemilu khawatir kualitas pemilu mendatang tidak lebih baik ketimbang pemilu-pemilu sebelumnya.
Malah menurut Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) Partai NasDem Ferry Mursyidan Baldan, kisruh DPT bisa menimbulkan korupsi di pengadaan logistik serta ketidakpastian hasil pemilu.
Ferry mengemukakan itu dalam sebuah diskusi di Jakarta Senin (28/10) yang juga dihadiri Ketua KPU Husni Kamil Manik serta sejumlah politisi seperti Wakil Sekjen Partai
Selengkapnya...
Wawan Bagi-Bagi Mobil ke Anggota DPRD Banten
JAKARTA (29 Oktober): Tubagus Chaeri Wardana, tersangka kasus dugaan suap terhadap Ketua MK Akil Mochtar, diduga membagi-bagikan mobil kepada 9 anggota DPRD Banten untuk memuluskan penetapan anggaran proyek.
Seorang anggota DPRD Banten yang enggan disebut namanya kepada Media Indonesia hari Senin (28/10) mengatakan para penerima mobil dari adik Gubernur Banten Ratu Atut Chosiyah itu adalah yang duduk di Badan Anggaran (Banggar) DPRD Banten.
Kesembilan anggota Banggar DPRD Banten itu adalah EY, AH, MW, SIJ, TF, JR, AP, SP dan HT. Beberapa di antara mereka mendapat lebih dari satu mobil. Sedangkan jenis mobil yang dibagikan mulai dari Honda CRV hingga Toyota Alphard dan Jaguar.
Meski
Selengkapnya...
Papua Harus Maju tanpa Diskriminasi
JAYAPURA (29 Oktober): Partai NasDem berkomitmen membangun keadilan tanpa ada diskriminasi di tanah Papua. Sumber daya alam yang tersedia di Papua melimpah dan sumber daya manusianya seharusnya mampu berperan lebih besar.
Tokoh nasional Surya Paloh mengemukakan itu di Jayapura, Papua, Senin (28/10) saat berkunjung ke wilayah itu. Dia berjumpa dan berdialog dengan ribuan warga masyarakat Jayapura.
‘’Tidak boleh terjadi Papua tidak berperan. Bahkan di waktu mendatang putra Papua harus bisa menjadi kepala negara,’’ kata Surya yang juga Ketua Umum Partai NasDem itu.
Di masa depan, kata Surya Paloh, Papua harus lebih baik lagi. Jumlah 13 kursi DPR, 10 kursi Papua dan 3 kursi Papua
Selengkapnya...
Caleg NasDem Jane Shalimar, Tahu Tempat Yang Dituju
JAKARTA (26 Oktober): Aktris Jane Shalimar kini tak hanya mulai kehidupan dengan mengenakan hijab, ia juga mulai menekuni dunia politik dengan menjadi calon legislatif dari Partai NasDem. Jane mengaku sudah lima tahun belakangan dirinya tertarik masuk ke dunia politik.
Tunangan cucu Soekarno, Didi Mahardika, tersebut menegaskan dirinya sudah yakin untuk maju sebagai caleg untuk Dapil DKI 3 yakni Jakarta Barat, Jakarta Utara, dan Kepulauan Seribu. Dengan bekal telah mendalami kegiatan sosial sejak lima tahun lalu, Jane akhirnya berani terjun ke dunia politik.
"Aku memang 5 atau 6 tahun ini memang aktif di kegiatan sosial, Dompet Dhuafa, dan rescue tim. Memang sebagai manusia kita enggak bisa tutup mata dan telinga dengan yang terjadi di negara ini,
Selengkapnya...